DESI DORAH ( DESA SIAGA DONOR DARAH )

                  Menyikapi masih tingginya Angka Kematian Ibu ( AKI ) dan keprihatinan masyarakat yang mengeluh kurangnya stok darah saat warga membutuhkan tranfusi darah, petugas Promkes Puskesmas Baron bekerjasama dengan lintas program dan lintas sektor berinisiatif  menggerakkan  masyarakat untuk donor darah.
Setelah ada kesepakatan pihak UTD PMI Kab. Nganjuk bersedia menjemput bola paracalon pendonor di desa, Puskesmas Baron mewujudkan inovasi “Desa Siaga Donor darah” ( DESA DORAH )yaitu kegiatan menggerakkan masyarakat agar wargadengan kesadaran sendiri bersedia menjadi pendonor darah dan petugas UTD PMI datang ke desa menjemput/mendatangi pendonor.Mengawali kegiatan ini dicoba disalah satu desa di wilayah Kecamatan Baron yaitu di desa Jekek- Baron-Nganjuk.





                   Antusias warga untuk bersedia menjadi pendonor darah sukarela, memacu semangat agar kegiatan ini berjalan lancar dan memberikan manfaat yang positif bagi warga yang membutuhkan darah.
Pembentukan tim di desa yang dilegalkan dengan SK Kepala Desa mendukung pelaksanaan kegiatan. Tim menjalin kemitraan dengan Puskesmas, UTD PMI, para tokoh masyarakat dan kelompok masyarakat lainnya.
Pelaksanaan donor darah dijadwal, dilakukan pencatatan dan pelaporan secara periodik.

Hasilnya cakupan suplai stok darah ke UTD PMI Kab.Nganjuk tercukupi, kebutuhan masyarakat saat membutuhkan tranfusi darar terlayani dengan mudah.




             Dampak dari kegiatan inovasi adalah :bersama masyarakat mensukseskan program Desa Siaga  guna menurunkan Angka Kematian Ibu ( AKI ), sekaligus berperan menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat perdarahan.Menginformasikan kembali kepada seluruh masyarakat kecamatan Baron kegiatan rutin donor darah untuk bulan juli jadwal sebagai berikut




0 komentar:

Posting Komentar